Universitas Swasta Terbaik berikut ini bisa menjadi rekomendasi bagi kalian yang berencana melanjutkan studi ke perguruan tinggi. Penilaian ini berdasarkan dari peringkat Webometrics yang sudah sejak tahun 2006 merilis rangking universitas terbaik di seluruh dunia dengan beberapa point penilaian.
Faktor / indikator penilaian Webometrics edisi Januari 2022 adalah sebagai berikut:
- Visibilitas yang dilihat pengaruh konten web. Pada indikator ini melihat jumlah jaringan eksternal yang terhubung ke laman web institusi.
- Keterbukaan atau daftar peneliti yang dikutip. Pada indikator ini yang dilihat yaitu jumlah kutipan dari 210 penulis teratas di tiap universitas.
- Penelitian atau jumlah penelitian yang dikutip. Pada indikator ini yang dinilai yaitu jumlah makalah di antara 10% teratas yang paling banyak dikutip dari 27 disiplin ilmu.
Untuk di Indonesia sendiri Universitas Indonesia menempati peringkat pertama di susul oleh Universitas Gadjah Mada dan Universitas Brawijaya.
Sedangkan untuk Universitas Swasta di tempati oleh universitas berikut ini:
- Telkom University
- Universitas Bina Nusantara
- Universitas Muhammadiyah Yogyakarta
- Universitas Mercubuana
- Universitas Islam Indonesia
Baca juga : Info Pendaftaran UMY