Kuliah Manajemen, Passion atau hanya sekedar Ikut – ikutan ?

Halo sobat,   siapa sih yang tidak mengenal jurusan manajemen? Jurusan yang paling banyak diminati di rumpun sosial ini memang selalu sukses mengundang antusias mahasiswa baru untuk memilih jurusan ini. Well sudah tahu belum gimana sih kuliah manajemen itu ? apakah sesuai dengan bakat dan minatmu?

Apa itu Jurusan Manajemen ?

Jurusan manajemen yaitu, jurusan yang mempelajari perencanaan, mengatur serta mengelola sebuah perusahaan atau organisasi untuk mencapai tujuan yang diinginkan. Di Jurusan ini, kalian akan dituntut untuk memahami bagaimana mengelola sumber daya yang ada secara efektif guna mencapai goals yang sudah ditargetkan.

Nah, jurusan manajemen ini juga mempelajari semua aspek pembelajaran dari manajemen sumber daya manusia, manajemen industri,manajemen bisnis, pemasaran hingga manajemen perbankan. Secara garis besar mata kuliah yang dipelajari di jurusan ini yaitu ekonomi, komunikasi bisnis hingga perilaku konsumen. Program Studi Manajemen tersedia di kampus swasta maupun di kampus negeri.

Kenapa sih jurusan ini banyak diminati ?

Jawabannya tentu saja prosepek kerja dari jurusan ini sangat menggiurkan. Jurusan manajemen diidentikkan jika lulus akan menjadi seorang manager. Sebuah posisi yang bonafide dalam sebuah perusahaan.

Tapi, Sudahkah memilih jurusan sesuai bakat minat ?

Jurusan manajemen ini memang keren dari segala aspek, tapi sudah sesuai belum dengan bakat dan minatmu sob? Alih – alih hanya tergiur dengan prospek kerja yang ditawarkan oleh jurusan ini lebih baik kita kenali dulu bakat dan minat pada diri masing- masing. Dilansir dari rencanmu.id (20/10/2016) John L.Holland seorang psikolog America mempopulerkan teori “kode Holland” mengacu pada pengaruh minat dan kepribadian terhadap karier dan kesuksesan sesuai dengan apa yang ingin dicapai.

Holland megelompokkan tipe kepribadian menjadi enam, yaitu Realistic, Investigative, Artistic, Social, Enterprising dan Conventional. Tipe tersebut diakronimkan dengan sebutan RIASEC. Teori ini menemukan fakta bahwa setiap individu dari tiap tipe kepribadian memiliki karakter yang tepat untuk pada satu bidang pekerjaan yang sesuai dengan minat dan dipercaya dapat memberikan produktivitas yang tinggi.

Nah sobat, ada baiknya, untuk memahami dimana sih passion kita? apa sih kelebihan kita? kita bisa melakukan uji sederhana MBTI melalui online  atau mungkin bisa datang dulu ke professional langkah paling murah ialah konsultasi dengan guru BK kalian di sekolah.

Kalian ga mau kan, kuliah terhambat ditengah jalan karena merasa salah masuk jurusan. Nah, bagi kalian yang sudah mantap memilih jurusan manajemen,  gunakanlah kesempatan terbaik kalian.

Related Posts