5 Fakta Menarik Jurusan Ilmu Perpustakaan

Masih bingung menentukan jurusan kuliah? Beberapa dari kamu mungkin masih banyak yang masih bingung dalam menentukan jurusan kuliah. Agar tidak bingung lagi, jurusan kuliah yang satu ini bisa jadi salah satu referensi kamu dalam memilih jurusan kuliah. Yuk langsung simak 5 fakta menarik seputar jurusan Ilmu Perpustakaan.

  1. Jurusan Interdisipliner

Jurusan Ilmu Perpustakaan adalah bidang interdisipliner yang menggabungkan antara ilmu sosial, ilmu hukum, serta ilmu terapan untuk mempelajari topik yang berkaitan dengan perpustakaan. Selain itu jurusan Ilmu Perpustakaan mempelajari ilmu-ilmu yang melibatkan banyak keahlian di bidang informasi teknologi, manajemen, dan pendidikan untuk mengumpulkan, merapikan dan menyimpan data.

  1. Punya Beragam Mata Kuliah

Jika kamu nantinya masuk di jurusan Ilmu Perpustakaan ada beberapa mata kuliah yang akan kamu pelajari diantaranya adalah; Administrasi Lembaga Informasi, Metadata dan Temu kembali Informasi, Pangkalan Data untuk Lembaga Informasi, Sistem Pemberkasan, dan Sistem Klasifikasi. Kemudian Kosakata Indeks, Aplikasi Teknologi Pengelolaan Informasi, Sumber dan Jasa Informasi, Administrasi Arsip, Manajemen Koleksi, Manajemen Perpustakaan, Jaringan Lembaga Informasi, Rekod dan Arsip Elektronik, Audit Informasi, Literasi Informasi, Manajemen Layanan dan Jasa Informasi, dan masih banyak lagi.

  1. Menawarkan Beragam Keahlian

Beberapa keahlian yang akan kamu dapatkan ketika kamu memutuskan untuk mengambil jurusan Ilmu Perpustakaan diantaranya; kemampuan manajerial, kemampuan berpikir sistematis, kemampuan melakukan analisis, kemampuan problem solving, kemampuan dasar teknologi informasi dan komputer, serta tentunya kamu akan dilatih untuk menjadi orang yang detail, teliti, dan tekun.

  1. Prospek Kerja Lulusan Tinggi dan Beragam

Para lulusan jurusan Ilmu Perpustakaan bisa bekerja di lembaga negeri, swasta maupun institusi. Nantinya ketika kamu sudah lulus dari jurusan Ilmu Perpustakaan ada banyak sekali prospek kerja yang bisa kamu dapatkan diantaranya adalah; pustakawan, arsiparis, konsultan perpustakaan/konsultan informasi, web designer, database administrator, dan dosen atau pengajar.

  1. Universitas dengan Jurusan Ilmu Perpustakaan

Kamu tidak perlu khawatir untuk menentukan universitas yang menawarkan jurusan Ilmu Perpustakaan. Ada banyak sekali universitas yang menawarkan jurusan Ilmu Perpustakaan diantaranya; Universitas Indonesia (Fakultas Adab dan Humaniora), Universitas Diponegoro (Fakultas Ilmu Budaya), UIN Syarif Hidayatullah (Fakultas Adab dan Humaniora), Universitas Padjadjaran (Fakultas Komunikasi), Universitas Sumatera Utara (Fakultas Ilmu Budaya), Universitas Brawijaya (Fakultas Ilmu Administrasi), UIN Sunan Kalijaga (Fakultas Adab dan Ilmu Budaya), serta masih banyak universitas lainnya yang menawarkan jurusan ini.

Itulah 5 fakta menarik tentang jurusan Ilmu Perpustakaan yang bisa menjadi referensi kamu dalam memilih jurusan kuliah. Bagaimana, tertarik untuk mengambil jurusan Ilmu Perpustakaan?

 

Sumber berita     : rencanamu.id & campus.quipper.com

Sumber gambar : Susan Yin/unsplash.com/@syinq

Reporter             : Alimah Nur Kasanah

Editor                  : Sakinah/Uke

Related Posts